Bhabinkamtibmas Desa Temesi Monitoring Posyandu Lansia dan Skrining penyakit yang tidak menular

@

Bhabinkamtibmas Desa Temesi Monitoring Posyandu Lansia dan Skrining penyakit yang tidak menular

Tatag Gianyar
Rabu, 05 Juni 2024


Bali-Bhabinkamtibmas Desa Temesi Aiptu Ngakan Anta Kumara, S.H. melaksanakan atensi dan monitoring posyandu lansia dan Skrining penyakit yang tidak menular di Desa Temesi Kecamatan Gianyar, Rabu (05/06/2024) pagi.


Pelaksanaan posyandu dan Krening penyakit yang tidak menular dilaksanakan oleh Dr.Bintang wibawa putra dari Puskesmas Gianyar 1 dengan jumlah petugas berjumlah 3 orang,1 Dokter dan 2 perawat.di bantu oleh kader kader posyandu berjumlah 3 orang untuk jumlah lansia yang melaksanakan posyandu lansia berjumlah 50 orang yang berasal seluruh lansia yang beralamat di Desa Temesi.


Posyandu Lansia merupakan salah satu pelayanan bagi masyarakat lanjut usia yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan mewujudkan masa tua yang bahagia, sehat, mandiri dan berdaya guna. Program dan layanan Posyandu Lansia dapat disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat di Desa Temesi.


Sementara itu Kapolsek Gianyar Kompol I Gede Sudyatmaja, S.H., M.H. saat dikonfirmasi mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas harus selalu hadir ditengah masyarakat binaannya dalam menciptakan kamtibmas kondusif.


“Demi menjaga kamtibmas kondusif, Bhabinkamtibmas harus selalu berada ditengah masyarakat baik menjalin silaturahmi dan kemitraan maupun melaksanakan atensi setiap kegiatan masyarakat” ujarnya.


Selain itu menurut Kapolsek kehadiran Polri ditengah masyarakat merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat. (*)