Atasi Lalin Krodit Unit Lantas Polsek Denpasar Barat Pengaturan Simpang Buagan

Iklan Semua Halaman

#twitter

Atasi Lalin Krodit Unit Lantas Polsek Denpasar Barat Pengaturan Simpang Buagan

Nugroho Tatag Yuwono
Thursday, June 6, 2024


Denpasar - Akibat curah hujan yang cukup deras sejak pagi dini hari, mengakibatkan traffic light disimpang Buagan jalan Imam Bonjol - Teuku Umar Barat padam dan sempat menimbulkan kemacetan, Jumat (7/6/2024). 


Menindaklanjuti hal tersebut Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Denpasar Barat dipimpin Iptu Ni Ketut Madriani langsung turun ke jalan melaksanakan pengaturan untuk mengatasi kemacetan dan menghubungi petugas Area Traffic Control System (ATCS) dan teknisi traffic light supaya segera diperbaiki agar dapat berfungsi normal kembali. 


Dari hasil pemantauan saat perbaikan sistem kontrol traffic light mengalami kerusakan pada power supply dan sudah diganti sehingga traffic light dapat berfungsi dengan baik. 


Saat dihubungi ditempat terpisah Kapolsek Denpasar Barat Komisaris Polisi I Gusti Agung Made Ari Herawan, S. IK., mengatakan personel lalu lintas yang dipimipin Kanit Lantas Iptu Ni Ketut Madriani telah berusaha mengantisipasi traffic light tak berfungsi di persimpangan utama jalam Imam Bonjol - Teuku Umar Barat. Kanit Lantas bersama personel sigap turun kejalan untuk melakukan penjagaan dan pengaturan secara manual. 


Penyiagaan personel tersebut, kata Kapolsek, untuk menghindari 'crossing' antar sesama pengguna jalan sehingga kemacetan dan kesemrawutan dapat dihindari.


Selain itu, kesigapan personel Lantas Polsek Denpasar Barat ini sebagai bentuk pengabdian dan pelayanan Polri bagi masyarakat. (*)