Kompak!, Polsek Gianyar Polsek Blahbatuh Giatkan Olga Bersama

@

Kompak!, Polsek Gianyar Polsek Blahbatuh Giatkan Olga Bersama

admin
Jumat, 22 Maret 2024


GIANYAR-Polsek Gianyar dan Polsek Blahbatuh Kesatuan Polres Gianyar kompak giatkan olahraga bersama di lapangan parkir stadion Kapten I Wayan Dipta Buruan, Sabtu/23 Maret 2024.


Kegiatan yang diinisiasi Duo Kapolsek, Kapolsek Gianyar Kompol I Gede Sudyatmaja, S.H.,M.H. dan Kapolsek Blahbatuh Kompol I Made Tama,S.H.,M.H mendapat antusiasme dari segenap personel Polsek Gianyar dan Blahbatuh.


Mengawali kegiatan Kapolsek Gianyar dan Blahbatuh memimpin pelaksanaan Apel dan doa bersama.Dalam sambutannya, Kapolsek Blahbatuh Kompol I Made Tama,S.H.,M.H. selaku tuan rumah mengucapkan selamat datang dalam kegiatan olahraga bersama.


"Selamat datang di Wilkum Polsek Blahbatuh, olahraga ini merupakan wujud sinergitas kebersamaan kita dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian" ujarnya.


Senada dengan Kapolsek Blahbatuh, Kapolsek Gianyar turut menyampaikan pesan pentingnya menjaga Sinergitas yang mana Wilkum Polsek Gianyar dan Blahbatuh berbatasan secara langsung.


"Tingkatkan dan Jaga Sinergitas, semoga kedepannya kegiatan seperti ini dapat kita lakukan secara berkesinambungan, wilayah hukum yang saling berbatasan langsung, kedepannya dapat kita giatkan Patroli bersama dalam menjaga Kamtibmas, imbuhnya.


Dengan penuh semangat segenap personel Polsek Gianyar dan Blahbatuh melanjutkan kegiatan olahraga dengan berjalan kaki menyusuri persawahan subak celuk buruan serta diakhiri dengan senam bersama dengan dipandu instruktur. (*)